HOME

SELAMAT DATANG DI DESA MANALU.

Kamis, 02 Agustus 2018

Kelompok Lansia Pelita Hati Huta Ginjang, Desa Manalu ikut sebagai peserta Lomba Senam Pajero yang akan dilaksanakn di Kec. Pakkat


Dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 73 Tahun, pada 17 Agustus 2018, pantasnya kita turut berpartisipasi dalam memeriahkanya sebagai simbol dari lepasnya bangsa Indonesia dari penjajahan.
Lepas dari segala aktifitas dan rutinitasnya, Lansia Pelita Hati Huta Ginjang, Desa Manalu, Kecamatan Pakkat, Kab. Humbang Hasundutan,turut serta menjadi salah satu kontingen perlombaan Senam Pajero yang akan di Perlombakan pada tanggal 15 Agustus 2018 nanti.
kemerdekaan Rakyat Indonesia pada era saat ini patut diacungkan Jempol. Paling tidak satu kategori kecil kemerdekaan itu disimpulkan dari kesejahteraan Masyarakat Desa pada saat ini.
Demikianlah semangat masyarakat Desa Manalu Khususnya Kelompok Lansia Desa Manalu yang turut serta dalam kegiatan lomba yang diselenggarakan di Kecamatan Pakkat.
Dalam rangka penyambutan HUT RI tersebut, setiap kelompok lansia menampilkan semangat masing-masing dengan senam Pajero yang saat ini sangat akrab dibenak para lansia.
Untuk meraih kesuksesan dalam memenangkan perlombaan tersebut, para kontestan Kelompok Lansia Pelita Hati Huta Ginjang, rutin setiap pagi mengadakan senam sembari latihan. Kelompok yang di Ketuai Oleh P. Sihotang tersebut, sepertinya telah siap meraih yang terbaik.
Selamat Berlomba, Selamat bersenam Pajero
LANSIA PELITA HATI HUTA GINJANG

Tidak ada komentar:

Posting Komentar